Friday 8 March 2019

95.Siswa Buddha tidak boleh percaya ramalan


Petikan Ceramah Master Chin Kung
Judul : Siswa Buddha tidak boleh percaya ramalan

Pengetahuan dan pandangan duniawi adalah sebuah kekeliruan, kita tidak boleh ikut memercayainya, tidak boleh menganut kepercayaan takhayul. Siswa Buddha harus membebaskan diri dari kepercayaan takhayul, barulah dapat melampaui Triloka (Kamaloka, Rupaloka, Arupaloka).

Seperti percaya pada orang yang kesurupan, dukun, cenayang (Cenayang adalah orang yang dapat berhubungan dengan makhluk halus) dan sebagainya. Di dalam masyarakat Taiwan hari ini, kepercayaan begini masih begitu kental. 

Ada lagi kepercayaan takhayul dari dunia barat yang disebut Voodoo, ini adalah sejenis ilmu hitam. Contohnya tempo dulu pekerja bangunan yang membangun rumah, kalau pemilik rumah memaki dan membuatnya sakit hati, maka kuli bangunan akan membuat sebuah boneka kayu lalu ditaruh di atas balok atap, sehingga penghuni rumah tidak bisa harmonis.

Contoh lainnya adalah kisah Kaisar Han Wudi dan Jiang Chong. Sebagai siswa Buddha tidak boleh menyembah setan dan malaikat, atau memohon pada malaikat supaya membebaskan ikatan permusuhan dengan seseorang. Ini adalah kepercayaan takhayul.

Jiang Chong hanyalah seorang tukang sulam jubah kaisar. Suatu hari dia berjumpa dengan Putra Mahkota sedang berkuda dan melewati jalan yang hanya boleh dilewati oleh kaisar. Jadi Putra Mahkota telah melanggar hukum.

Putra Mahkota jadi lebih ketakutan karena pelanggarannya dilihat oleh Jiang Chong. Kemudian Putra Mahkota membujuk Jiang Chong supaya jangan memberitahu kaisar tentang pelanggarannya.

Tetapi Jiang Chong menolaknya, oleh karena inilah kesempatan baginya untuk menjilat pada kaisar. Setelah mendengar laporan dari Jiang Chong, kaisar sangat murka dan memarahi Putra Mahkota.

Suatu hari kaisar jatuh sakit, Jiang Chong ketakutan, bagaimana kalau kaisar mendadak mangkat dan digantikan Putra Mahkota. Putra Mahkota pasti akan balas dendam dan membunuhnya.

Alhasil dia menemukan sebuah ide yang sangat jahat. Dia bilang ke kaisar kalau penyakit kaisar disebabkan oleh praktek ilmu hitam. Ada yang membuat boneka Voodoo kaisar. Kaisar yang lagi kebingungan percaya saja pada ucapan Jiang Chong.

Jiang Chong membawa sejumlah prajurit dan dukun, lalu melakukan penggeledahan di berbagai tempat, melakukan penangkapan dan pembunuhan pada rakyat yang tidak berdosa.

Kemudian menyimpulkan bahwa hawa sesat itu terdapat di istana, sebelumnya dia sengaja menyembunyikan boneka kayu di dalam istana Putra Mahkota, lalu berpura-pura memerintahkan prajurit menggali dan menemukan boneka Voodoo. Akhirnya Permaisuri dan Putra Mahkota bunuh diri. Kemudian kebenaran terungkap, ternyata semua ini adalah ulah Jiang Chong.

Semua ini dikarenakan percaya pada takhayul, makanya Buddha Sakyamuni menyampaikan pada kita bahwa siswa Buddha tidak boleh percaya pada ramalan-ramalan, tidak perlu pergi meramal nasib, juga tidak boleh ke tempat praktek dukun, cenayang, medium kesurupan dan sebagainya. Juga tidak boleh menggunakan ilmu hitam seperti boneka Voodoo untuk mencelakai orang lain, menyembah dan memberi sesajen pada setan jahat, menyembah malaikat supaya ikatan permusuhan bisa dibebaskan, semua ini tidak perlu, bahkan sampai memilih hari baik, waktu baik juga tidak diperlukan.

Dipetik dari : Ceramah Master Chin Kung
Judul : Sutra Pertanyaan Ananda Tentang Balasan Baik dan Buruk dari Belajar Buddha Dharma
Serial : 09
Tahun : 1982
Kode Artikel : 15-006-0009


淨空老法師開示節錄 :
佛弟子不必去卜卦

世俗的知見,這是錯誤的,我們不應當有,不可以有這些世俗知見。我在此地把要緊的幾句跟諸位先介紹,然後我們再消文。世間意就是世俗的習氣,世俗習氣的果報不出三界禍福,這是我們必須要曉得的。如果我們不能把世間世俗習氣擺脫掉,讀書人所講的脫俗,學佛的人更應當要脫俗,脫俗就是擺脫世俗習氣,你才能夠超越三界。『請祟』,如乩童、巫婆、扶鸞駕乩、請迎鬼神這一類的。在我們本省目前這個風氣也很盛,乩童、請乩、扶鸞這一類的很多,所謂是神壇。『厭怪』是所謂鎮壓,古亦有之,此是外道邪術之類。好比從前泥木工給人家蓋房子,要是得罪他,他就有一種壓人術,做些泥人放在屋梁,放在什麼地方,叫你家裡的人天天吵架,不平安,有這些事情。這個地方我們舉一個事,如漢武帝江充之事,這是歷史上的冤獄,像這種事情在歷史上曾經發生過好幾次。『祠祀』,這是指奉事不當奉事的鬼神,不應該奉事的,不是正神。『解奏』,解是解冤結,奏則是以疏表之類的奏給玉皇上帝,或者是奏給這些神明,請這些神明保佑來給我們調解冤結,就是這一類的。

江充他是漢武帝的繡衣使者,這段文是《前漢書》裡面的,我們把它摘錄下來,提供諸位做個參考。他有一天遇到太子乘車馬在馳道當中,馳道就是皇帝專用的道路,在馳道上是犯罪的。「充以屬吏」,他總是臣子,太子看到他見到,就拜託他請他不要告訴皇帝,「謝令勿以上聞」,不要告訴皇帝。可是江充沒有答應,他就在皇帝那裡討好,把這個事情報告皇帝,皇帝當然是責備太子,一定是把太子罵了一頓,「遂白奏」。以後皇帝害病了,他恐怖了,充恐怖了,怕皇帝死了之後太子做皇帝會報復他,太子會殺他。所以他就下了毒心,「因奏上疾祟在巫蠱」,他就奏說,皇上,你這個病是有人用鎮壓術在咒你。武帝他也是一時的迷惑就相信了,江充就帶著將士領導著外國人,胡人,「胡巫掘地」,燒鐵鉗一定叫老百姓強服,所以「民死者數萬人」。這個冤獄太大了,為他自己一個人,害死好多人。於是乎「充言宮中有蠱氣」,他故意預先把木頭人藏在太子宮中,這一下去挖,挖到太子宮得到木人,太子害怕了,有口莫辯。「收充斬之」,就把這個木頭人斬掉,「皇后、太子皆自殺」,造成很大的冤獄。到以後這個事情發覺了,武帝曉得這完全是江充在搞鬼,搞的冤獄,所以也加他的罪,「夷三族」。這個事記載在《前漢書》,這是我們歷史上一段公案。

  這些都是世間意,所以佛在此地教誡我們,佛弟子不必去卜卦,不必去看相、算命,也不要去請乩扶鸞,更不可以厭怪、祠祀、解奏,統統不必要,連選擇日子時辰都不必要。

文摘恭錄 阿難問事佛吉凶經  (第九集)  1982  台灣景美華藏圖書館  檔名:15-006-0009